Teknik Bermain Gitar Yang Wajib Bagi Pemula

Sebuah teknik bermain gitar wajib bagi seorang yang bermimpi menguasai bagaimana cara bermain gitar yang benar, tetapi mungkin bagi sebagian orang berpikir lagi untuk belajar gitar karena tidak tahu harus belajar darimana.

Jangan khawatir karena saat ini ada banyak pelajaran gitar yang tersedia untuk pemula yang dapat Anda gunakan sebagai panduan salah satunya adalah blog . Dalam memulai proses cara bermain gitar gitar, penting bagi anda untuk mengetahui teknik bermain gitar supaya sukses dalam belajar gitar.

teknik bermain gitar

Sebelum mempelajari teknik bermain gitar sebaiknya anda memutuskan dulu tentang hal berikut ini. Yaitu apakah anda menggunakan pick atau tidak. Pick gitar banyak digunakan pada gitaris yang menginginkan suara gitar lebih keras.

Menggunakan jari adalah cara yang paling sering ditemui di antara pemain gitar, Menggunakan jari tanpa pick akan menghasilkan suara gitar yang lebih lembut dan akurasinya pun juga akan lebih tinggi. Terlepas dari hal tersebut, penggunaan pick atau tanpa pick menjadi masalah selera individu masing masing.

Teknik Bermain Gitar

cara bermain gitar

Finger picking atau petikan adalah sebuah teknik bermain gitar dasar yang perlu dikuasai oleh seorang pemain gitar. Teknik ini yaitu di mana Anda menggunakan ibu jari dan minimal satu jari lain untuk memilih dan memetik senar gitar pada not tertentu yang sudah ditekan oleh jari tangan lain, dengan menggunakan kuku Anda, mungkin ujung jari atau bahkan pick gitar.

Seorang gitaris yang sudah terampil dan mahir dapat menggunakan lima jari di tangannya untuk memetik senar senar yang ada di gitar.

Namun banyak juga gitaris yang memainkan teknik bermain gitar hanya menggunakan empat jari dan menyisakan jari kelingking mereka. Bahkan ada juga gitaris yang memodifikasi kuku mereka sedemikian hingga yang bertujuan untuk menghasilkan suara yang diinginkan dari petikan menggunakan kuku tersebut, namun hal ini tidak terlalu penting untuk seorang pemula. Karena cara itu bisa diatasi dengan mungkin menggunakan pick gitar.

teknik bermain gitar

Teknik finger picking atau petikan ini dapat digunakan pada semua jenis gitar, baik itu gitar akustik, klasik maupun elektrik hanya suara yang dihasilkan akan berbeda.

Setiap kali anda memetik senar gitar peletakan telapak tangan yang jarinya anda gunakan untuk memetik juga berpengaruh pada kecepaan dan ketepatan anda bermain teknik bermain gitar ini.

Cara paling umum dan efektif adalah dengan meletakkan pergelangan pada bridge atau saddle atau cara kedua yaitu dengan menopang tangan menggunakan jari kelingking di bawah senar.

Saya lebih suka menggunakan cara yang kedua, hal itu karena cara pertama bisa beresiko membuat senar anda tersentuh pergelangan sehingga mengganggu suara yang dihasilkan. Namun ini menjadi selera dan mana yang anda rasa lebih nyaman.

belajar gitar

Ketika Anda mulai belajar memainkan petikan dengan sebuah kunci gitar, kontrol pada jari Anda akan menjadi hal yang paling penting dan dibutuhkan pada teknik bermain gitar finger picking ini.

Anda perlu berlatih beberapa waktu untuk melemaskan otot otot pada jari anda yang dapat mengontrol jari jari anda dalam memetik senar, namun jika Anda rutin dalam melatih serta membiasakan jari jari anda untuk bergerak leluasa dalam memetik senar, maka anda akan jauh lebih cepat dalam menguasai teknik bermain gitar ini. 

Jika anda selalu merasa bosan ketika sedang belajar cara bermain gitar, maka artikel 5 Cara Belajar Gitar Untuk Pemula Supaya Lebih Mudah dan Menyenangkan cocok untuk anda baca.

Belajar cara bermain gitar memang dapat menjadi hal yang benar benar sulit, namun di sisi lain bagi orang yang berusaha maksimal juga dapat menyenangkan dan memuaskan setelah bisa menguasainya.

Hal yang paling dibutuhkan dalam teknik bermain gitar ini yaitu sebuah ketekunan serta kesabaran. Sampai disini dulu tentang teknik bermain gitar semoga membantu.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel